Kesan Tak Tertutupi Berita Capres Yahoo Yang Kurang Netral
Kesan Tak Tertutupi Berita Capres Yahoo Yang Kurang Netral. Saya tidak mempermasalahkan capres mana yang bakal menang, yang saya permasalahkan tiap kali membaca berita baru, kesannya pemberitaan Yahoo kurang netral dan berimbang tentang Capres Indonesia 2014. Saya jadi bertanya-tanya apa Yahoo salah satu kepanjangan tangan salah satu capres, ataukah karena Yahoo mengambil referensi dari media-media online yang kebetulan merupakan tim sukses salah satu capres. Jika memang netral, tolong cari referensi yang lebih netral pula. Berhati-hatilah dalam mencari referensi. Saya berharap ketika membuka Yahoo dapat membaca berita yang berimbang, bukan penyudutan salah satu pihak dan pembunuhan karakter yang sangat kentara. Saya jadi risih sendiri. Bahkan seandainya itu terjadi pada capres yang lain, tetap saja risih membacanya. Pembunuhan karakter kok tidak ada henti-hentinya. Ini bukan seru tapi saru (tabu).